Papua.pks.id, Papua – Jelang verifikasi partai politik yang akan dilakukan pada bulan Agustus tahun ini, Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Papua bersiap mengikuti verifikasi partai politik (Verpol).
Salah satu persiapan yang dilakukan adalah menggelar Workshop dan Pelatihan Verifikasi Partai Politik se Papua dengan menghadirkan Tim Supervisi DPP PKS, dipimpin oleh Wasekjen DPP PKS Muhammad Arfian MBA, yang dampingi oleh BPW Indonesia Timur, Hadi Makarim, Ahad sore (03/7/2022) di Kantor DPTW PKS Papua.
Ketua DPW PKS Papua, Suherman dalam kesempatan itu menyampaikan kondisi DPD PKS Se-Papua bahwa hal-hal yang sifatnya admistratif surat-persuratan beberapa daerah seperti pedalaman membutuhkan pendampingan.
“Kita berpikir ideal tetapi kita juga memahami kondisi teman-teman yang butuh pendampingan penuh’ ujar seherman.
InsyaAllah kami optimis menjadi bagian yang tidak terpisahkan untuk ikut verifikasi parpol secara Nasional” Ujar Suherman
Dalam kesempatan itu, BPW Indonesia Timur, Hadi Makarim juga menambahkan dengan mengingatkan kembali tentang hal-hal yang sifatnya pemeriksaan administratif, penyesuaian nama-nama untuk selalu dipastikan dengan pengecekan ulang.
Wasekjen DPP PKS, Muhammad Arfian, MBA menjelaskan bahwa momentum verpol ini adalah pintu pertama PKS untuk masuk dalam kontestasi pemilu di 2024, Jika PKS tidak lolos verpol maka PKS tidak dapat mengikuti pemilu di 2024.
Supervisi Verifikasi terhadap DPW PKS Papua serta dua puluh Sembilan DPD PKS Se Papua, Arfian menilai Alhamndulillah hasilnya cukup bagus disamping kondisi medan dan akses di pedalaman yang memerlukan waktu Panjang dan biaya besar.
Alfian melihat potensi Papua dari taget DPP PKS secara nasional lebih dari 90% itu sangat besar sehingga Pimpinan PKS juga memberikan atensi khusus kepada daerah-daerah tertentu agar memperoleh hasil yang maksimal.
“DPP PKS juga berharap bahwa dalam verifikasi partai politik kali ini papua dapat lolos dengan hasil yang terbaik. Kita ini adalah satu kesatuan, Ketika satunya ini tidak lolos akan terasa juga di tempat-tempat lain, tetapi sebaliknya Ketika ada satu yang lolos akan dirasakan juga semangatnya dan itu akan menular ke yang lain sehingga berupaya seoptimal mungkin untuk menyelesaikan persiapan Verpol ini” ujar Alfian
~Humas PKS ~